You are currently viewing ABiLi dan Prodi Magister Biologi UNAS Berkolaborasi dengan Sukses!

ABiLi dan Prodi Magister Biologi UNAS Berkolaborasi dengan Sukses!

Pada Sabtu, 16 Desember 2023, Bio Field Talk Series #01 yang diadakan oleh ABiLi (Asosiasi Biolog Lapangan dan Laboratorium Indonesia) bekerja sama dengan Prodi Magister Biologi UNAS telah sukses dilaksanakan!

Bertempat di Menara UNAS 1, Ruang Seminar Lt.3, Jl. RM. Harsono No. 1, Ragunan, Jakarta Selatan. Acara yang berlangsung dari pukul 13.30 hingga 16.00 WIB ini menarik perhatian para peserta, antara lain sejumlah mahasiswa yang antusias untuk mendapatkan wawasan langsung dari narasumber. Turut hadir memberikan dukungan pada acara ini Kaprodi Magister Biologi, Dr. Fitriah Basalamah, M.Si., dan Dekan Fakultas Biologi dan Pertanian, Dr. Tatang Mitra Setia, M.Si. Dalam Bio Field Talk #01, para pembicara, yang merupakan praktisi biologi lapangan, membagikan kisah dan pengalaman mendalam mereka ketika melaksanakan tugas lapangan. Fokus materi yang diberikan mengenai bagaimana jika biolog akan kelapangan, antara lain: pengetahuan dasar tentang lokasi studi, pengetahuan dasar tentang bidang yang akan dilakukan, persiapan peralatan dan alat pengukuran, serta pemahaman tentang risiko dan keamanan di lapangan, hingga kisah-kisah seru di lapangan. Acara ini memberikan gambaran mendalam mengenai bagaimana mempersiapkan dan perjalanan para biolog di lapangan.

 

Leave a Reply